Rabu, 18 Juli 2012

Biaya Pelantikan Bupati Aceh Utara Telan Dana Rp. 500 Juta Lebih

*Biaya Pengamanan Membengkak Mencapai Rp.150 Juta*
ACEH UTARA ( Berita ) : Pasca pesta pelantikan Bupati dan wakil Bupati Aceh Utara, 5 Juli 2012 lalu, kini terhembus beragam isu miring di kalangan elemen masyarakat Aceh Utara. Pasalnya, selain harga barang dimark-up juga biaya pengamanan dinilai membengkak mencapai Rp.150 juta.
                Informasi yang dihimpun Koran ini, membengkanya biaya pengamanan hingga mencapai Rp. 150 juta dari total anggaran Rp.500 juta lebih untuk acara pelantikan kepala daerah tingkat II lantaran, selain biaya pengamanan resmi kepada aparat kepolisian juga biaya pengaman non resmi diluar aturan yang disebut-sebut tidak atas nama satgas PA yang hadir mengawali saat berlangsungnya acara pelantikan kepala daerah 5 Juli 2012 pekan lalu.
                Dibalik acara pesta pelantikan Bupati dan wakil Bupati Aceh Utara, Muhammad dan M. Jamil, ternyata Kabag Humas DPRK terkait dikhabarkan tak mau kalah juga dalam mencari kesempatan untuk meraup keuntungan dengan cara melawan hukum dalam pelaksanaan moment yang dinilai sangat penting itu. Pola yang dilakukan dengan cara mark-up harga dalam pengadaan barang untuk kebutuhan kelangsungan acara tersebut.
                Berdasarkan data yang diperoleh koran ini, pemerintah Kabupaten Aceh Utara Tahun 2012 telah menyiapkan anggaran sebesar Rp.514.680.000,- sumber dana APBK tahun 2012 untuk biaya pelantikan Bupati dan wakil Bupati Aceh Utara periode 2012-2017. Anggaran sebesar itu yang ditempatkan melalui pos anggaran Humas sekretariat DPRK Aceh Utara.
                Menurut rinciannya, alokasi dana Rp. 500 juta lebih meliputi biaya pengamanan ketika berlangsungnya acara pelantikan kepala daerah hingga sukses sebesar Rp.150.000.000,- kemudian pengadaan konsumsi maupun lainnya sebesar Rp.364.680.000,-.
                Anehnya, Kabag Humas DPRK Aceh Utara, Fitriani, selaku pengelola anggaran sekaligus bertangung saat dicoba konfirmasi ulang Berita,usai acara pelantikan Bupati dan wakil Bupati 5 juli 2012 lalu, belum bisa menyebutkan besarnya anggaran yang menelan  untuk acara yang baru usai itu.
                Bahkan untuk pelaksanaan acara penting ini hingga sukses semua terpaksa berutang dulu dan akan dilunasi setelah disahkan APBK Perubahan nantinya karena pemerintah setempat tidak mengalokasikan anggaran. Sehingga kami untuk sementara belum mengetahui berapa menelan biaya secara keseluruhan termasuk biaya pengamanan, kilah Fitriani, menjawab kepada wartawan. (jmal)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Next

next page